Kab. Tegal tuan rumah Hari Pramuka se-Jawa Tengah
Selasa, 14 Agustus 2018
Bumi perkemahan
Martoloyo Suniarsih segera akan di tata ulang dan penambahan beberapa sarana
dan sarana, ini bukan karena tidak ada sebab. Bumi perkemahan Martoloyo
Suniarsih rencananya akan dijadikan tempat pelaksanaan upacara bendera yang
akan dihadiri oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Beliau akan hadir di
upacara bendera tersebut sebagai Ketua Mabida Pramuka Jawa Tengah.
Dalam memperingati hari
pramuka Kabupaten Tegal terpilih sebagai tuan rumah tingkat Jawa tengah tahun
2018. Di acara tersebut terdapat beberapa rangkaian kegiatan diantaranya adalah,
pemberian tanda penghargaan pramuka, penyerahan Tunggul tergiat Lomba Kwarcab Tergiat, dan penerimaan Pasukan
Estafet Tunas Kelapa (ETK).
Puncak peringatan hari pramuka yang ke 57 itu diharapkan
seluruh jajaran masyarakat Kabupaten Tegal khususnya bisa ikut serta membantu
dan mensukseskan acara tersebut, demi terciptannya nama baik Kabupaten Tegal.
Rencananya upacara yang akan dilaksanakan di Bumi Perkemahan Martoloyo Desa
Suniarsih Kecamatan Bojong Kabupaten Tegal itu akan diselenggarakan pada
tanggal 5 September 2018.
Selamat hari pramuka ke-57 “Pramuka perekat NKRI”