5 Contoh bisnis yang lagi trend


5 Contoh bisnis yang lagi trendGurutegal.com - Siapa yang tidak ingin menjadi seorang pebisnis. Bahkan hari ini tren bisnis pun sedang ramai dijalani oleh ibu-ibu rumah tangga. Mereka bisa menjalankan bisnisnya sekaligus dengan memasak atau menjaga anak. Coba anda lihat di branda atau grub jual beli facebook, hampir mayoritas mereka para ibu-ibu memanfaatkan hal tersebut untuk jualan online. Jika anda juga adalah salah satu dari mereka, atau sedang berminat menjadi pebisnis. Silahkan simak artikel ini hingga selesai


Namun yang perlu digaris bawahi adalah bahwa semua bisnis tidak ada yang instan. Untuk memperoleh kesuksesan kita membutuhkan perjuangan dan waktu yang panjang. Akan tetapi kita juga harus jeli dan bisa membaca peluang dalam berbisnis. Jangan sampai salah menentukan bisnis apa yang akan kita jalani. Ini adalah beberapa bisnis yang lagi trend yang mungkin bisa dijadikan referensi untuk anda.

Inilah contoh 5 bisnis yang lagi trend

1. Menjadi reseller

Bisnis yang lagi trend yang pertama adalah menjadi reseller. Jika anda tidak memiliki ide untuk membuat produk sendiri akan tetapi memiliki modal untuk memulai sebuah bisnis, mungkin menjadi reseller adalah jawabannya. Reseller adalah membeli produk kepada produsen dengan harga yang lebih murah dari harga pasaran agar mendapat laba ketika dijual kembali oleh anda. Bahkan hari ini sudah banyak reseller dengan omset jutaan perhari. Apa lagi jika didukung oleh kemampuan dijual beli online.

2. Menjadi dropship

Baru-baru ini muncul istilah baru yaitu dropship. Anda yang sudah lama menekuni bisnis online tentu tidak asing dengan istilah tersebut. Dropship adalah menjual-kan barang milik produsen atau supllier tanpa seseorang tersebut menyetok produk dirumah. Seorang dropship biasanya mempromosikan produk dagangannya hanya menggunakan media foto, jika ada konsumen yang minat membeli maka seorang dropship akan meneruskan order ke produsen atau pun supllier, ini sangat cocok bagi anda yang memiliki modal minim. Menjadi dropship adalah salah satu bisnis yang lagi trend yang banyak dijalani oleh kalangan pelajar dan ibu-ibu.

3. Menjual jasa

Ada beberapa alternatif dibidang jasa yang bisa dikomersilkan, diantaranya adalah. Jasa desain logo blog, produk, atau dagangan, dan lain sebagainya yang masih terkait dengan dunia desain grafis. Jasa penulisan artikel, jika anda rajin menulis anda bisa memanfaatkan hobi anda tersebut untuk memperoleh keuntungan. Atau apa saja yang berhubungan dengan jasa, jika anda bisa memanfaatkan dan mengolahnya dengan tepat pasti hal tersebut bisa bernilai jual tinggi. Kuncinya dibidang jasa ini kita harus kreatif dan inovatif.

4. Menjual makanan ringan

Tidak semua penjual harus membuat barang dagangannya sendiri, mereka juga bisa dengan cara membeli kepada produsen dengan jumlah yang banyak lalu membuat brand untuk produknya sendiri. Contohnya adalah seperti ini, anda membeli krupuk di produsen dengan jumlah yang banyak (10kg), kemudian anda bungkus kembali krupuk tersebut menjadi 10 bungkus dengan masing-masing berat 1kg dengan diberi nama brand produk anda sendiri. Ini juga termasuk bisnis yang lagi trend di kalangan dunia online.

5. Bisnis online. 

Banyak sekali pilihannya dalam dunia bisnis online. Hal ini sudah pernah dibahas di artikel sebelumnya. Dengan memanfaatkan internet anda bisa menjadi publisher adsense atau juga menjadi seorang youtuber, selain itu anda juga bisa berjulan di marketplace seperti bukalapak, elevenia, shopee, lazada, tokopedia, ataupun yang lainnya.

Itulah 5 bisnis yang lagi trend dan sedang banyak digemari oleh banyak orang terutama mereka para pemuda. Silahkan anda bisa memilih salah satu dari kelima bisnis tersebut, mana yang menurut anda paling cocok dan sesuai untuk anda tekuni. Namun alangkah menyenangkan jika bisnis yang anda jalankan adalah sesuai atau sejalan dengan hobi yang anda miliki.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel